Siapa sih yang tidak kenal dengan situs terkenal Youtube ? Situs yang biasanya digunakan untuk melihat dan menonton video ini sudah begitu digemari oleh seluruh kalangan masyarakat Indonesia tak terkecuali mancanegara.
Tidak hanya sebagai media hiburan Youtube juga bisa menjadi salah satu sumber penghasilan yang sangat menjanjikan. Tak heran, banyak anak Indonesia yang mulai mendalami dunia peryoutuban dan postingan kali ini akan membahas siapa saja Youtubers Indonesia dengan penghasilan yang luar biasa.
1. Edho Zell
Salah satu YouTubers Indonesia dengan penghasilan tertinggi adalah Edho Zell. Hampir semua YouTubers Indonesia mengenal YouTubers asal Jakarta ini. Kelakuannya di media memang cukup menarik perhatian banyak orang, dengan bermodalkan kepiawaiannya mengolah berbagai macam parodi yang membuat orang suka bahkan geli melihatnya. Edho Zell memulai karirnya di YouTube sekitar tahun 2010an dan sampai saat ini dia masih eskis didunia peryoutuban Indonesia dengan perkiraan penghasilan 50-70 juta rupiah / bulannya.
Channel YouTube: https://www.youtube.com/user/2ell
Jumlah Subscribers: 897,843
2. rezaoktovian
Reza Oktovian atau yang biasa dipanggil dengan sebutan Reza Arab adalah seorang YouTuber Gaming nomor satu di Indonesia. Reza Oktovian adalah YouTuber yang juga dikenal dengan kata-kata "mutiara" nya. Rata-rata penghasilan perbulannya sekitar 35 - 45 juta rupiah. Reza Oktovian membuktikan bahwa sukses tak harus menunggu tua ! Boom !
Channel YouTube: https://www.youtube.com/user/rapwestwood
Jumlah Subscribers: 774,779
3. Tim2one - ChandraLiow
Chandra Liow adalah seorang YouTuber asal Jakarta. Pria yang memiliki nama asli Chandra Timothy Liow ini memiliki hobi membuat video pendek yang diunggah di YouTube. Baru-baru ini Chandra merilis sebuah lagu yang langsung membooming dikalangan masyarakat. Penghasilan Chandra Liow diperkirakan mencapai 35 - 40 per-bulannya.
Channel YouTube: https://www.youtube.com/user/tim2one
Jumlah Subscribers: 713,438
4. LASTDAY PRODUCTION
LASTDAY Production atau yang biasa dikenal dengan LDP adalah sekelompok anak muda asal Jakarta yang mengungah video-video sketsa tentang pergaulan anak muda. Dalam channelnya, mereka mengupas banyak sekali fenomena pergaulan anak muda dalam kemasan sketsa parodi yang lucu dan unik sehingga menjadikan mereka salah satu YouTubers dengan penghasilan fantastis di Indonesia. Penghasilan LDP diperkirakan antara 30 - 40 juta rupiah per-bulannya.
Channel YouTube: https://www.youtube.com/user/lastdayprod
Jumlah Subscribers: 682,674
5. skinnyindonesian24
skinnyindonesian24 merupakan channel YouTube yang dibuat dan dikelola oleh si kembar da lopez yaitu Andovi dan Jovial alias Ka Jo. Dalam videonya mereka biasa membahas tentang keseharian masyarakat terutama anak muda. Saking terkenalnya duo da lopez ini kerap kali dipanggil untuk syuting film. Penghasilannya tidak kalah fantastis, mereka tiap bulannya bisa menghasilkan 30 - 40 juta rupiah.
Channel YouTube : https://www.youtube.com/user/skinnyindonesian24
Jumlah Subscribers: 684.307
Nah itu dia beberapa YouTubers Indonesia dengan penghasilan fantastis. Gimana, berminat jadi Youtubers gak sobat ?
Keyword : youtuber kaya, youtuber ganteng, gaji youtuber indonesi, penghasilan raditya dika, youtuber terkenal. youtuber kaya, raditya dika, rezaoktovian, skinnyindonesian24, edho zell, lastday producion, tim2one, chandra liow, youtuber indonesia.
EmoticonEmoticon